Angka Kepadatan Penduduk menunjukkan rata-rata jumlah penduduk tiap satu kilometer persegi. Semakin besar angka kepadatan penduduk menunjukkan bahwa semakin padat penduduk yang mendiami wilayah tersebut.
Di kecamatan Menthobi Raya pada tahun 2015, kepadatan penduduk terbesar berada di desa Bukit Makmur sebanyak 145,57 artinya bahwa secara rata-rata tiap satu kilometer persegi di wilayah Bukit Makmur didiami 145 penduduk.
Sedangkan kepadatan penduduk terkecil berada di desa Batu Ampar sebanyak 1,67. Dengan ukuran ini dapat diketahui bahwa persebaran penduduk di kecamatan Menthobi Raya belum merata dan masih terkonsentrasi di desa-desa ekstrans.
Distribusi Penduduk / Persentase Penduduk merupakan ukuran persebaran penduduk yang paling sederhana. Ukuran ini diperlukan karena terkadang sulit untuk membayangkan distribusi penduduk menurut wilayah jika yang digunakan adalah jumlah absolud penduduk.
Distribusi persentase penduduk terkecil terhadap total penduduk kecamatan Menthobi Raya tahun 2015 terdapat di desa Batu Ampar sebesar 1,48%.
Sedangkan distribusi persentase penduduk terbesar terhadap total penduduk kecamatan Menthobi Raya berada di desa Bukit Raya sebesar 20,42%.
Artinya 20,42% penduduk kecamatan Menthobi Raya berada di desa Bukit Raya atau total penduduk desa Bukit Raya berjumlah 20,42% dari total penduduk kecamatan Menthobi Raya. Secara umum, terjadi perbedaan pola persebaran penduduk yang sangat mencolok antara desa ekstrans dengan desa asli.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar